Olahan daging ayam dan tempe menjadi olahan yang paling mudah untuk dikreasikan. Terlebih harganya juga ramah di kantong.
Kali ini, aku membuat ayam saus tiram dan tempe krispy. Untuk daging ayamnya, aku hanya membeli 250 gr seharga 10.000. Sementara, tempe hanya 2 ribu.
Selain dua bahan utama tersebut tentu ada bahan pendamping dong. Bahan untuk ayam saus tiram terdiri atas 1 sendok tiram, 2 sendok makan teriyaki. 1 sendok kecap manis, garam, gula pasir, 2 siung bawang putih, cabe besar, daun bawang merah. Sementara untuk bahan tempe krispy hanya butuh tepung kripsi dan garam.
Dari dua menu yang ingin kubuat itu. Aku memilih untuk memasak tempe krispy. Adapun langkahnya sebagai berikut.
1) Tempe diiris serong tipis.
2) Celupin ke air garam.
3) Balurin ke tepung krispy.
4) Terus goreng dengan minyak panas.
5) Angkat tempe lalu dinginkan.
Nah, langkah selanjutnya aku langsung membuat ayam saus tiram. Ketika membuat ayam saus tiram, aku hanya membutuhkan lima langkah sebagai berikut.
1) Cuci bersih ayam dan beri perasan jeruk nipis. Sisihkan.
2) Goreng ayam setengah matang. Angkat dan sisihkan.
3) Panaskan 3 sendok makan minyak goreng. Tumis bawang bombay, Saus Tiram Selera, gula pasir dan air.
4) Masukkan ayam. Ungkep sambil diaduk. Masak hingga matang.
5) Ayam Saus Tiram siap disajikan.
Sangat mudah kan?
Jangan lupa ketika makan juga diimbangi dengan sayur ya.
Jika kalian rasa resep ini bermanfaat, silakan bagikan ya!